Filosofi Derai Hujan Anak

Filosofi Derai Hujan

Derai hujan yang kerap kali menyuarakan kepiluan
Semata karena terpisah dari lautan
Mengunjungi batu demi batu
Waktu demi waktu
Sendirian

Kita yang alpa
Menabur puja-puji pada lengkung pelangi
Padahal hanya bayang-bayang hujan
Yang bercermin pada terik matahari

Ahmad Darus Salam
Sumber: Kuntum, 370 November 2015

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *